7 Cara Meningkatkan Pengunjung Blog di Tahun 2020

7 Cara Meningkatkan Pengunjung Blog di Tahun 2020 ~ Bagi Anda yang memiliki sebuah blog atau malah beberapa blog, tentunya banyaknya pengunjung trafik akan sangat menentukan kesuksesan Anda dalam mengelola blog.

7 Cara Meningkatkan Pengunjung Blog di Tahun 2020 ~ Bagi Anda yang memiliki sebuah blog atau malah beberapa blog, tentunya banyaknya pengunjung trafik akan sangat menentukan kesuksesan Anda dalam mengelola blog.

Siapa yang tidak ingin blognya banyak pengunjung? Semakin sukses dalam mengelola blog Anda denga ciri meningkatnya jumlah pengunjung yang berimplementasi pada meningkatnya penghasilan, walaupun memang ada yang memiliki blog namun tidak beroreintasi pada penghasilan (adsense), namun paling tidak meningkat pelanggannya.

Seperti kita ketahui bahwa ngeblog di era sekarang sudah jauh berbeda dengan era 2010, jaman dulu saya mengenal blog, hanya dengan sedikit postingan dan juga mungkin ada unsur kopi paste, jumlah pengujung bisa langsung lumayan. Bahkan ada saingan admin yang cukup hanya memposting beberaapa kalimat, kurang dari 500 kata, bisa di halaman 1, hebatkan?

Namun sekarang, perlu sebuah perjuangan, dari sisi kontent, SEO dan tentunya faktor lain.

Cara Meningkatkan Pengunjung Blog di Tahun 2020

Nah berikut adalah 7 Cara Meningkatkan Pengunjung Blog di Tahun 2020 versi admin, karena bisa jadi akan berbeda sesuai ruang dan waktu .

1. Evaluasi kecepatan blog anda

Evaluasilah kecepatan blog Anda di PageSpedd Insight. Jika waktu untuk mengaksesnya cepat, Anda bisa melangkah ke cara berikutnya. Namun jika sebaliknya, cari penyebabnya dan perbaharui. Apabila ternyata hosting penyebabnya (bila pengguna wordpress), segera berpindahlah  Anda ke penyedia hosting lain sehingga blog Anda lebih cepat dibuka.

Kenapa? Karena kecepatan blog Anda berpengaruh terhadap peringkat blog Anda di hasil pencarian Google. Hal ini karena Google memasukan kecepatan blog/website sebagai salah satu faktor pemeringkatan di algoritmanya.

2. Membuat postingan berkualitas

Cara terbaik untuk meningkatkan trafik adalah dengan membuat postingan berkualitas (Next update). Setidaknya postingan memiliki ciri: berguna dan informatif, lebih berguna daripada situs lain, berkualitas tinggi, dan kontent menarik.

Apapun itu Anda harus sebisa mungkin membuat dan menulis sebuah kontent yang berkualitas, dengan terus berupaya dan belajar tentunya

3. Membuat judul postingan yang menarik

Buatlah judul yang menarik, dengan menerapkan cara menemukan ide judul postingan (Next update). Dengan ini maka Anda tidak kewalahan untuk membuat postingan sesuai dengan keahlian Anda.

4. Membidik long tail keyword

Apabila Anda membidik kata kunci dengan pendek tentunya, persaingan sudah sangat besar. Maka tidak ada salahnya kita membidik dengan kata kunci yang agak panjang, buka lagi dua kata, tapi minimal 3 kata, sehingga persaingan tidak begitu berat.

5. Berinteraksi dengan pengunjung dan berkomentar di blog orang lain dengan baik

Anda harus berinteraksi dengan pengunjung, untuk itu sebaiknya Anda bisa mengelola kotak komentar dengan baik, dengan memberi respon terhadap tanggapan pada postingan Anda.
Selanjutnya tidak ada salahnya kita juga memberikan kunjungan balik pada  yang telah berkomentar dengan memberikan komtentar balik pada topik yang relevan.

6. Menggunakan media sosial

Gunakan media sosial dengan baik, terutama dari facebook, twiter dan juga pinteres. Karena bisa jadi apa yang Anda posting selain terindek di google melalui blog Anda, namun juga suatu saat terindek dari media sosial

7. Masih banyak bro....dan terus berubah

Masih banyak lagi, termasuk menerapkan SEO dan lain-lain, yang nantinya bisa Anda explore sebaik-baiknya dan silakan diujicobakan.

Kesimpulan
Namun demikian bisa jadi Anda yang sudah menerapkan belum berhasil juga terjadi peningkatan pengunjung blog, maka perlu dievaluasi lagi bagian mana yang belum optimal.

Yang terpenting selalu membuat postingan yang berkualitas, kembangkan blog Anda, semuanya tidak ada yang instan.

Bagaimana menurut pembaca Cara Meningkatkan Pengunjung Blog di Tahun 2020 versi pembaca?